Kampung Khilafatul Muslimin Akan Diubah Menjadi Kampung Pancasila

(Madukara.com) Lampung Selatan, Lampung – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lampung Selatan akan merubah Kampung Khilafatul Muslimin di Desa Karang Sari Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, menjadi Kampung Pancasila.

Rencana perubahan itu diungkapkan Kapolres Lampung Selatan, AKBP Edwin, setelah melakukan penertiban plang atau atribut organisasi keagamaan Khilafatul Muslimin di Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan.

Kapolres Lampung Selatan, AKBP Edwin menuturkan, pihaknya akan melakukan beberapa kegiatan baik itu di kampung yang selama ini disebut Kampung Khilafah, maupun di Pondok Pesantren Ukhuwwah Islamiyyah (PPUI) Khilafatul Muslimin Margodadi.

“Kita telah melakukan beberapa kegiatan diantaranya menurunkan plang Khilafatul Muslimin. Kedepann, kami bersama Forkopimda sudah merencanakan Kampung Pancasila untuk menggantikan Kampung Khilafatul Muslimin, kata AKBP Edwin, Rabu (15/6/2022).

Nantinya, lanjut Edwin, pihaknya akan memberikan pembinaan kepada para santri yang berada di PPUI Margodadi. ” Untuk menuju Kampung Pancasila itu sendiri kita sudah ada konsep rangkaian kegiatan,” ungkapnya.

Edwin menjelaskan, kedepan pihaknya akan kegiatan-kegiatan pendidikan dan keagamaan. Kegiatan-kegiatan itu bertujuan untuk menyampaikan pesan dan menumbuhkan rasa nasionalisme kepada kelompok Khilafatul Muslimin. “Jangka waktu tidak bisa ditentukan, artinya sampai dengan saudara-saudara kita memahami betul apa itu Pancasila, bagaimana itu mencintai Indonesia,” paparnya.

Sementara itu, Komandan Kodim 0421/LS, Letkol Inf Fajar Akhirudin mengatakan, para jamaah Khilafatul Muslimin ini merupakan generasi bangsa. “Mereka semua adalah generasi bangsa. Untuk itu, mari kita sama-sama menciptakan generasi penerus bangsa yang cinta tanah air dan bangsa, khususnya Pancasila sebagai ideologi,” ungkapnya. (rgr)

(Visited 10 times, 1 visits today)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed