Madukara.com, Bandar Lampung, Lampung – Maraknya aksi pencurian di lingkungan parkir pemkot Bandar Lampung mendapat atensi dari Antoni selaku Kasat Pol PP kota Bandar Lampung.
Sejauh ini pihaknya mengklain sudah melakukan penjagaan secara maksimal karena segala tindak kejahatan yang ada di lingkungan pemkot merupakan tanggungjawab Satuan Polisi Pamong Praja.
Namun, disisi lain ia mengakui untuk pengawasan kendaraan roda dua dan roda empat belum bisa ter-cover secara keseluruhan.
Agar peristiwa serupa tak terjadi, Antoni menganjurkan agar setiap pemilik kendaraan melakukan langkah antisipasi agar tidak memancing seseorang untuk melakukan aksi pencurian. “Kami meminta pada pemilik kendaraan untuk lebih mengantisipasi keamanan kendaraan milik nya masing-masing,” kata Antoni saat dijumpai insan pers pada, Kamis (24/3/2022).
Antoni mengatakan, pihaknya telah menambah jumlah anggota yang piket di lingkungan pemkot Bandar Lampung terutama di jam sibuk. “Senin Kemarin kita sudah tambahkan 5 orang personil untuk pengamanan di Pemkot khususnya di jam-jam sibuk kemudian juga memang di hari-hari libur kita ada piket bukan hanya di parkiran tetapi di post jaga dan di mol pelayanan satu atap,” katanya.
Lebih lanjut Antoni menerangkan, peristiwa tersebut akan menjadi bahan evaluasi Satpoll PP kota Bandar Lampung agar pihak bisa melakukan pengamanan lebih maksimal.
Saat ditanyakan soal penggunaan kartu parkir, Antoni menjelaskan sistem tersebut masih memiliki sejumlah kekurangan dari sisi sistem keamanan.
“Memang waktu itu pernah di berlakukan menggunakan kartu cuman kelemahannya kartu juga rentang di duplikasi jadi kembali lagi kita bekerjasama dengan para pemilik kendaraan ini harapannya lebih meningkatkan antisipasi terhadap keamanan kendaraan masing-masing,” tukasnya. (RGR)